Musyawarah Dusun Desa Mengening
02 Juli 2019 14:44:46 WITA
Musdus banjar dinas Sangker yang dilaksanakan pada jumat 28 juni 2019 yang menyampaikan beberapa realisasi tahun 2019 diantaranya :
- Senderan sepanjang jalan bulakan-kemulan
- Rabat beton jalan desa bulakan-kemulan
- Jembatan jalan tukad oot ( ceking) dengan dana hibah sejumlah 50 juta rupiah
Kemudian ada berbagai usulan untuk ditahun 2020 yakni :
- Perbakain balai kemasyarakatan dusun sangker
- Rabat jalan desa gaingan
- Gorong-gorong jalan batu belig
- Jalan desa dengan lebar 1 meter made gandan
- Pelebaran jalan desa tukad oot dengan bantuan alat berat
- Jaln pintas jero mangku wi menuju ke perumahan
- Pemeliharaan seluruh jalan desa di banjar dinas sangker
Sedangkan pada hari selasa 2 juli 2019 dilaksanakan kembali musdus untuk banjar dinas tegal dengan realisasi dana desa tahun 2019 sebagai berikut :
- Pengadaan sound sistem di kantor desa
- Rabat serta gorong2 jalan ke kuburan atau setra
- Peluncur air di jalan pengantukan
- Got jalan bugbug
- Senderan babakan sebelah timur rumah pak narya
- Senderan jalan melingkar babakan ke setra depan rumah wayan sumika
- Lampu penerangan jalan dinas PUPR sudah terpasang
Untuk dana BKK realisasi tahun 2019 desa adat tegal
- Bale piasan pura bale agung
- Candi gelung dan finishing penyengker mandala utama pura bale agung
Adapun usulan musdus banjar dinas tegal untuk tahun 2020 :
- Jembatan campoan menuju tukad song
- Jalan bintang aring menuju pura taman
- Pos jaga babakan
- Rabat beton jalan campoan – tukad song
- Rabat jalan banjar ceblong
- Rabat jalan dari pos 2 menuju rumah pak kempel
Demikian realisasi maupun usulan pada musdus kali ini semoga yang sudah terealisasi dapat bermanfaat bagi seluruh warga masyarakat dan untuk pengusulan selanjutnya agar cepat terwujud.
Perbekel Mengening Ketut Angga Wirayuda, SH dalam pemaparannya menyampaikan untuk penggunaan dana kedepannya di fokuskan pada pemberdayaan masyarakat dan bedah rumah tegasnya.
Komentar atas Musyawarah Dusun Desa Mengening
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |